

Profil 1LANGKAH
1LANGKAH: Membangun Kebiasaan, Mengubah Peradaban
1LANGKAH lahir dari pengalaman nyata para founder dalam membangun kebiasaan positif bagi diri sendiri, keluarga, dan lingkungan. Salah satu inspirasi utama datang dari Endy Syaifullah, seorang praktisi Integrative Medicine yang telah menerapkan QULBI Habits sebagai metode untuk membantu pasiennya membangun kebiasaan sehat yang berkelanjutan. Dari perjalanan ini, disadari bahwa perubahan tidak cukup hanya dengan niat baik, tetapi membutuhkan framework yang terstruktur, berbasis teori yang jelas, dan mudah diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Di sisi lain, Shafwan Kholid Abdurrahman, selaku Co-Founder & CEO 1LANGKAH, memiliki pengalaman luas dalam organisasi kampus dan kemasyarakatan. Berinteraksi dengan berbagai kalangan membuatnya memahami bahwa membangun kebiasaan positif bukan sekadar teori, tetapi butuh strategi yang dapat diterapkan dalam kehidupan nyata. Dengan pemahamannya terhadap manajemen perubahan dan kepemimpinan, ia berkontribusi dalam memastikan bahwa Framework 1LANGKAH dapat diterapkan secara efektif baik oleh individu maupun institusi.
Untuk itu, 1LANGKAH hadir sebagai solusi—sebuah Framework Habits yang menghubungkan teori dan aplikasi nyata dalam membentuk kebiasaan positif. Tidak hanya sebatas konsep, framework ini telah diuji dalam berbagai bidang, dari kesehatan, produktivitas, hingga pengembangan diri.
1LANGKAH siap membantu individu dan institusi yang ingin menjadi Agent of Change, menciptakan perubahan dalam diri sendiri maupun komunitas. Dengan pendekatan yang sistematis, terarah, dan mudah diadaptasi, framework ini dirancang agar setiap orang bisa mulai membangun kebiasaan dengan 1 langkah kecil, lalu berkembang menjadi gaya hidup yang kokoh dan berdampak luas.
Mari bergerak bersama 1LANGKAH, karena setiap perubahan besar selalu dimulai dari satu langkah pertama!